Mini City Tour & Donor Darah Warnai HUT ke-3 DGCI Chapter Makassar

0
1416

Bertajuk “Healthy for All” Datsun Go+ Community Indonesia (DGCI) Chapter Makassar peringati HUT ke-3 nya dengan berbagai kegiatan.

“Meski suasana pagi ini di kota Makassar di guyur hujan cukup deras namun tidak menyurutkan para anggota DGCI Chapter Makassar untuk menyemarakkan HUT-nya yang ke-3”, Muhammad Ikhsan Ketua Chapter (VPC) DGCI Makasaar pagi tadi, Minggu (17/12/2017).

Ikhsan menuturkan setidaknya 30 anggota Chapter DGCI Makassar ambil bagian dalam event ini. Menurutnya, ada beberapa agenda kegiatan yang dilakukan, pertama mengajak para anggota melakukan mini city tour berkeliling kota selanjutnya dilanjutkan dengan kegiatan donor darah bersama PMI dan penyuluhan tentang bahaya narkoba.

Humas DGCI Chapter Makassar Nuryadi Annyak bercerita acara mini city tour di mulai dari bengkel resmi (Beres) Nissan Datsun Latimojong, kemudian rombongan melakukan konvoi mengarah perbatasan kota Antara Makassar dan Kab. Gowa guna melaksanakan pembagian sembako serta alat tulis kepada panti asuhan.

Tidak berhenti disitu, kegiatan dilanjutkan dengan perjalan kembali ke Beres guna melakukan acara seremonial sambil menjamu para tamu serta undangan beberapa komunitas yang ada di kota Makassar, ditempat itu pula diadakan sosialisasi serta penyuluhan tentang bahaya narkoba dan kegiatan donor darah.

“Merupakan sebuah kebanggan dapat mengibarkan bendera kebesaran DGCI Makassar ketika konvoi”.

Sementara itu, Wakil Ketua Dewan Penasehat dan Pengawas DGCI Effri Yadi berujar jalinan kebersamaan dan kekompakkan para anggota dapat dipupuk dengan beragam kegiatan yang menjunjung tinggi nilai-nilai Kebersamaan, Persaudaraan, dan Kekeluargaan (KPK) serta mampu bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

“Dengan kegiatan yang unik, kreatif, dan mampu memberi manfaat bagi sesama DGCI akan lebih bermakna tidak hanya kepada para anggota namun juga masyarakat sekitar”.

Dalam acara tersebut juga turut dihadiri Didin Yunus perwakilan LPI (Lembaga Peduli Indonesia) dan Aldian Yesaya Roberto Kepala Cabang Exsklusive Nissan Datsun Latimojong. (CRP/ARI)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here