Jalani Tradisi Ramadhan, DGCI Lombok Bagi Bagi Takjil
Bagi bagi Takjil merupakan tradisi yang hanya muncul ketika bulan suci Ramadhan, dan tradisi ini di manfaatkan umat muslim untuk berbuat kebaikan terhadap sesama.
Seperti tidak ingin ketinggalan dengan hangat nya tradisi ini, para anggota komunitas Datsun Go+ Communitty Indonesia (DGCI) Chapter Lombok menggelar bagi bagi Takjil, Minggu (03/06/2018).
Dengan momentum bulan suci Ramadhan ini, sebanyak 50 orang yang terdiri dari anggota DGCI Lombok beserta keluarganya memanfaatkan untuk berbagi Takjil di seputaran Lesehan Green Asri Lombok.
Heri Hermawan ketua Chapter (VPC) DGCI Lombok mengatakan, sasaran pembagian takjil ini adalah masyarakat yang melintas di seputaran Lesehan Green Asri baik pengendara roda dua, roda empat maupun pejalan kaki.
Terlihat banyak pengendara yang sangat antusias menerima Takjil yang kami berikan, ini membuat kami para anggota semakin bersemangat.
Yang menariknya dari cerita para anggota saat membagikan Takjil, beberapa pengendara bahkan meminta lebih dua bahkan tiga bungkus, ini menunjukkan antusias para pengendara untuk mendapatkan Takjil.
10 menit jelang waktu berbuka pembagian Takjil ini selesai dilakukan, para anggota beserta keluarga kembali ke titik kumpul untuk bersiap siap berbuka puasa.
Acara seperti ini memang baru pertama kali kami adakan namun terasa sekseli kebersamaannya, smoga tahun tahun berikutnya kami dapat melaksanakannya kembali, tambah Heri.(AR)